Rabu (16/6/2021) berlangsung webinar dengan judul “Varian Virus Corona Delta Di Kudus: Kenali dan Tingkatkan Kesiapan Diri, Komunitas dan Sistem Pelayanan Kesehatan”, hasil sinergi antara PP Kagama bekerjasama dengan Pusat Kedokteran Tropis UGM. Salah satu narasumber yang tampil adalah Rimawan Pradiptyo, S.E., M.Sc., Ph.D., dosen Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM yang merupakan pendiri Sonjo.
Rimawan Pradiptyo, menjelaskan SONJO merupakan akronim dari Sambatan Jogja berupa organisasi gerakan kemanusiaan yang berfokus pada upaya membantu masyarakat rentan dan berisiko terkena dampak penyebaran CoViD-19 di DIY. Kata sonjo sendiri dalam bahasa Jawa berarti silaturahmi, lalu sambatan adalah bentuk gotong-royong yang banyak dilakukan di daerah-daerah pedesaan di Jawa untuk membangun rumah warga / fasilitas publik.
“Sonjo didirikan sejak 24 Maret 2020 dan menggunakan Whatsapp Group (WAG) sebagai media utama dalam berkoordinasi melakukan berbagai program. Hingga saat ini terdapat delapan program yang berkembang di Sonjo yang terbagi ke dalam tiga sektor utama, yaitu kesehatan, ekonomi, dan pendidikan. Gerakan Sonjo bersifat inklusif dengan melibatkan seluruh elemen masyarakat sipil di DIY.” ujar Rimawan.
“Pandemi merupakan masalah bersama yang harus dihadapi bersama sebagai bagian dari negara Republik Indonesia. Mendorong masyarakat aktif dalam triplehelix dengan sense of crisis, sense of belonging dan sense of anticipacy.” lanjut Rimawan.
Menurutnya, anggaran pemerintah yang terbatas membutuhkan modal sosial sebagai solusi memobilisasi sumber daya. Sonjo hadir sebagai bagian modal sosial dengan tugas memecahkan masalah di lapangan dengan cara yang tepat, menciptakan pasar virtual untuk mendorong UMKM, penyaluran bantuan kemanusiaan dan kebutuhan alat kesehatan serta memberikan bimbingan teknis.
“Sonjo hadir melalui tiga strategi yakni, fokus pada survive (bertahan hidup pada masa Covid-19), melakukan perubahan kecil dengan kebermanfaatan, ginong prati dino atau selalu meneruskan kegiatan tanpa henti. Dengan menerapkan tiga prinsip yakni adaptif, inovatif, dan gigih. Sonjo fokus bergerak dalam bidang kesehatan, ekonomi dan pendidikan.” pungkas Rimawan. [arma]
*) Materi selengkapnya bisa disaksikan di Youtube Kagama Channel:
Leave a Reply