Kagama Pengda Riau tahun ini kembali dipercaya untuk menyelenggarakan ujian jalur seleksi Ujian Masuk Computer Based Test (UM-CBT) UGM. Total peserta yang mendaftar mengikuti UM-CBT tahun ini sejumlah 1.200 orang.
Ketua Panitia UM-CBT UGM lokasi Pekanbaru, Dr. Arifudin, S.P., M.P., menyatakan, penerimaan mahasiswa baru UGM untuk jalur UM-CBT adalah kesempatan yang memang diberikan pihak UGM kepada alumni di daerah, guna memberikan kesempatan putra putri terbaik daerah bisa melanjutkan pendidikan di UGM.
Ia menambahkan, sejak tahun 2003 Kagama Riau dipercaya mengadakan UM-CBT UGM. Selama pandemi Covid melanda, kegiatan sempat terhenti pada tahun 2020 sampai 2022. Tahun 2023 ini kembali UM-CBT diadakan di luar Pulau Jawa, seperti Makassar, Balikpapan, Medan, termasuk juga Pekanbaru.
“Ujian akan berlangsung empat sesi, di mana pada setiap sesi ada 300 orang, baik jurusan IPA maupun IPS. Ujian akan dilaksanakan 21-22 Juni di Gedung Badan Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Riau,” ujar Arifudin.
Ia melanjutkan, pendaftaran UM-CBT UGM di Pekanbaru ini sudah dimulai sejak 22 Mei lalu dan sudah resmi ditutup pada tanggal 13 Juni. Dijelaskannya, UM-CBT UGM merupakan jalur seleksi yang memakai kombinasi skor UM-CBT UGM yang diselenggarakan oleh UGM, dan skor UTBK-SNBT.
Menurutnya, kelompok ujian UM-CBT UGM dibagi menjadi tiga kelompok. Yaitu kelompok ujian sains & teknologi, kelompok ujian sosial & humaniora, serta kelompok ujian campuran.
“Jalur seleksi UM-CBT memberikan kesempatan kepada lulusan SMA atau yang sederajat, maupun lulusan paket C untuk mengikuti seleksi dengan memilih dua program studi pada program sarjana dan atau program sarjana terapan,” pungkas Arifudin.