Hari Minggu tanggal 2 Agustus 2020 perwakilan dari tim KKN Unit Desa Gulon – Kec. Salam – Kab. Magelang, Fatona Nur (Fakultas Biologi) sekaligus sebagai PIC kegiatan telah melaksanakan kegiatan penyaluran donasi warga desa petani Desa Gulon yang terdampak pandemi Covid-19. Kegiatan tersebut merupakan program kerja “canthelan” pembagian berupa sayur dan lauk beserta kebutuhan perlengkapan petani seperti caping, sarung tangan dan masker kain untuk petani.
Donasi sembako ini merupakan kerjasama antara KKN-PPM Unit Desa Gulon dengan Kagama Care. Program Kagama Care merupakan program kemanusiaan, diantaranya berupa program tanggap bencana bertujuan memberikan bantuan kemanusiaan selama masa tanggap darurat bencana dan juga memberikan kemanusiaan atau masyarakat luas yang membutuhkan bantuan karena kondisi tertentu.
Penerima donasi sembako berupa sayur dan lauk berjumlah 120 paket bungkus plastik yang terbagi menjadi lima titik dusun di Desa Gulon, Magelang. Kelima dusun tersebut antara lain; Dusun Dode, Dusun Tompangan, Dusun Njeglong, Dusun Gatakan dan Dusun Karangtalun. Masing-masing dusun mendapat 30 paket sembako untuk 30 keluarga di Dusun Dode, Dusun Tompangan dan Dusun Njegong. Sementara itu, untuk Dusun Gatakan dan Dusun Karangtalun masing-masing mendapat 15 paket sembako yang berisi sayur dan lauk. Sehingga dari 120 paket bungkus sembako terbagi rata di Desa Gulon. Adapun sasaran target dari program ini adalah warga Desa Gulon khususnya petani yang terdampak pandemi dan warga yang membutuhkan.
Fatona Nur mengatakan, ”Selain menyalurkan donasi paket sayur dan lauk juga membuka donasi untuk masyarakat agar juga ikut berdonasi sama-sama membantu warga petani Desa Gulon yg terdampak pandemi.” Program ini mendapat respon yang sangat bagus dari warga Desa Gulon. Sehingga harapannya program ini bukan sekadar donasi tetapi juga mengedukasi warga masyarakat agar sama-sama saling membantu ikut berdonasi.
Bukan hanya sayuran dan lauk pauk yang disalurkan ke Desa Gulon, hasil dari donasi swadaya masyarakat juga disalurkan ke petani yaitu berupa perlengkapan petani seperti caping yang berjumlah 30 buah caping petani, sarung tangan berjumlah 30 pasang dan masker kain petani berjumlah 60 buah masker. Untuk penyaluran donasi berupa caping, sarung tangan, masker kain diserahkan langsung ke patani-petani Desa Gulon.
Leave a Reply