Lima Wanita Alumni FK-KMK UGM Dirikan Mydervia, Klinik Kesehatan Kulit yang Tawarkan Layanan Terpadu

Saat ini di Yogyakarta semakin banyak saja klinik kecantikan bermunculan. Namun keberadaan klinik kesehatan kulit dan kelamin termasuk kecantikan dengan fasilitas pelayanan yang terpadu masih jarang. Untuk itulah Mydervia Dermatology Clinic, yang beralamat di Jl. Wira Jaya No. 15, Condongcatur, Sleman, hadir menjawab permasalahan yang ada.

Petugas front office yang senantiasa menyambut pengunjung dengan ramah

Mydervia didirikan oleh 5 alumni FK-KMK UGM, yang kesemuanya dokter spesialis kulit dan kelamin. Kelima dermatovenereologist tersebut adalah Dr. dr. Satiti Retno Pudjiati, SpKK, yang merupakan konsultan soal penyakit menular seksual (IMS) termasuk HIV-AIDS, dr. Listya Paramita, SpKK dr. Dinda Saraswati, SpDV, dr. Kusnindita Noria, SpDV, serta dr. Angela Mistralina, SpDV. Kelima dokter spesialis kulit dan kelamin tersebut memiliki kompetensi di bidang penyakit kulit, kuku, rambut serta kelamin.

“Mydervia Dermatology Clinic merupakan perwujudan cita-cita kami selama ini untuk menghadirkan fasilitas kesehatan kulit dan kelamin yang komprehensif di wilayah Yogyakarta. Kata Mydervia berasal dari kaya My yang berarti saya, sedangkan Dervia kami ambil dari kata dermatovenereologi,” jelas dr. Angela Mistralina, Direktur Utama Mydervia, dalam acara grand opening klinik pada tanggal 22 Maret 2022.

Ruang periksa dan konsultasi

Sementara itu penanggung jawab PR dan marketing klinik, dr. Listya Paramita, mengatakan Mydervia hadir untuk menjawab ‘kegelisahan’ yang selama ini terjadi. Yaitu dengan banyaknya keluhan dan aduan yang diterima, tentang kondisi gangguan kulit yang disebabkan salah penanganan dari mereka yang tidak kompeten.

“Mydervia hadir untuk memberikan penanganan permasalahan kulit dan kelamin dengan benar. Di sini, pasien juga dapat berkonsultasi seputar penyakit kelamin, seperti infeksi menular seksual (IMS), maupun masalah kulit lain, misalnya penyakit infeksi, alergi atau autoimun,” ujar dr. Listya.

Dr. Listya menambahkan selama ini kebanyakan klinik kecantikan hanya melayani bidang estetika saja, dan sebaliknya terkadang di rumah sakit belum bisa melayani perawatan kulit karena terbatasnya fasilitas. Untuk itulah Mydervia hadir sebagai one stop centre buat menjawab segala permasalahan kulit dan kelamin termasuk estetika. Hal yang membedakan Mydervia dengan klinik dermatologi lainnya di Yogyakarta adalah pelayanan kulit holistik yang langsung ditangani oleh dokter spesialis sesuai bidangnya.

Ruang perawatan atau tindakan

Mydervia adalah klinik utama non rawat inap dengan peralatan yang lengkap. Untuk perawatan estetik didukung dengan alat berteknologi terkini seperti Laser, Intense Pulsed Light (IPL), Electricauter yg dpt memaksimalkan hasil perawatan kulit.

Untuk layanan kasus infeksi menular seksual, Mydervia memiliki Rapid Test untuk infeksi HIV dan Sifilis yang hasilnya dapat diketahui saat itu juga. Selanjutnya apabila dibutuhkan bisa memberikan rujukan ke RS / laboratorium untuk test lanjutan.

Mydervia menyediakan dua ruangan untuk periksa dan konsultasi. Untuk ruang perawatan atau tindakan ada satu. Semuanya terlihat bersih dan rapi, sehingga memberikan rasa nyaman buat pasien.

Tersedia fasilitas apotek

Mydervia juga dilengkapi dengan fasilitas apotek yang menyediakan obat over the counter atau obat bebas. Jadi, bukan hanya pasien saja yang bisa memanfaatkannya, namun masyarakat dari berbagai kalangan juga dapat membeli obat tanpa resep.

“Disediakan apotek yang terletak bersebelahan dengan klinik. Apotek melayani pasien umum di mana apotek bagian dalam khusus untuk melayani pasien klinik estetik, sedang bagian depan dapat diakses oleh masyarakat umum non pasien klinik,” jelas dr. Dinda Saraswati, selaku penanggung jawab apotek.

Saat ini pelayanan Mydervia baru memasuki bulan ketiga, namun menurut dr. Listya perkembangannya sangat baik. Masyarakat cukup antusias atas pelayanan terpadu yang diberikan Mydervia.

“Kami tidak hanya melayani kalangan menengah atas saja, namun juga menyasar ke semua lapisan masyarakat. Dan alhamdulillah animo publik lumayan tinggi, karena di klinik kami fasilitas serta alatnya komplit dengan harga yang relatif terjangkau. Harapan ke depannya, Mydervia bisa membantu kesehatan kulit dan kelamin di kalangan masyarakat lebih luas lagi,” pungkas dr. Listya.

Tak lupa dr. Listya menitipkan pesan kepada kagama.id yang mewawancarainya, bagi mereka yang tertarik membutuhkan jasa Mydervia, bisa langsung menghubungi Admin Front Office Mydervia: HP 0813 1313 4433.