
Webinar Career Blueprint 360°: Merancang Arah Karier Secara Utuh dan Terarah
Yogyakarta – Di tengah perubahan cepat dunia kerja, merancang karier tidak lagi bisa mengandalkan kebetulan. Dibutuhkan kesadaran diri, strategi matang, dan keberanian mengambil keputusan sejak dini. Menjawab tantangan itu, KAGAMA menghadirkan Webinar Career Blueprint 360° pada 29 November 2025 secara daring melalui Zoom, berlangsung pukul 08.00–16.00 WIB. Acara ini diikuti 119 partisipan dari berbagai latar belakang pendidikan dan profesi, yang ingin memahami dan merancang arah karier secara strategis dan berkelanjutan.

Webinar ini menghadirkan narasumber berpengalaman: Endang Suraningsih, Wisnoe Satrijono, Nikodemus Purba, Dwi A. Irenaningtyas, Sendang Wangi, dan Aditayani I. Kukila, dengan Eko C. Tjia sebagai moderator. Rangkaian sesi dirancang untuk memberikan perspektif menyeluruh tentang perjalanan karier, mulai dari inspirasi kepemimpinan hingga strategi menghadapi seleksi kerja.
Inspirasi dari Para Pemimpin
Sesi pembuka, Leaders Inspirational Talk, mengajak peserta—disebut sebagai future leaders—melihat karier sebagai proses dinamis. Para narasumber berbagi perjalanan mereka, dari titik awal hingga pencapaian saat ini. Ibarat lomba maraton, mereka mengisahkan bagaimana membangun kebiasaan kerja, menjalin kolaborasi dengan atasan dan tim, serta merefleksikan ulang arti sukses. Di akhir sesi, setiap narasumber diminta memberi nasihat seandainya bisa kembali ke masa wisuda—petuah yang sarat makna bagi generasi muda.

Merancang Strategi Karier
Sesi kedua, Career Mapping & Planning, mengajak peserta menyusun “peta maraton” mereka sendiri. Dimulai dengan mengenali posisi saat ini, menentukan tujuan jangka pendek dan panjang, hingga langkah realistis untuk mencapainya. Peserta diarahkan memilih jalur karier yang selaras dengan potensi dan nilai personal, bukan sekadar mengikuti arus.

Menampilkan Versi Terbaik Diri
Sesi berikutnya, Handling Assessment & CV Review, membahas cara menampilkan potret diri yang otentik dan strategis. Assessment psikologis dipahami sebagai alat untuk memotret potensi dan kompetensi, sementara CV dilihat sebagai “iklan” yang membingkai fitur terbaik. Peserta mendapat tips menyusun CV yang relevan, jujur, dan mampu merepresentasikan diri secara optimal di mata recruiter.
Menghadapi Gawang Terakhir
Sesi penutup membahas Interview dan LGD (Leaderless Group Discussion)—tahap krusial dalam seleksi kerja. Materi ini memberikan gambaran menyeluruh tentang proses wawancara dan diskusi kelompok, termasuk strategi komunikasi, pola pikir, dan sikap profesional agar peserta siap menghadapi situasi kompetitif.

Pendampingan Lanjutan
Sebagai tindak lanjut, KAGAMA memilih 30 future leaders untuk mengikuti program coach career mendalam. Dimulai dengan assessment psikologis komprehensif, dilanjutkan pendampingan personal oleh alumni senior KAGAMA yang berpengalaman di bidangnya. Tujuannya: membantu peserta menerjemahkan rencana karier menjadi aksi nyata.
Penutup Rangkaian Dies Natalis UGM ke-76
Webinar Career Blueprint 360° menjadi penutup rangkaian panjang program peningkatan kompetensi alumni PP KAGAMA dalam rangka Dies Natalis UGM ke-76. Rangkaian ini melibatkan ribuan mahasiswa dan alumni, dimulai dari FGD lintas fakultas, Career Days, konseling karier, hingga sertifikasi dan bootcamp intensif kepemimpinan serta kewirausahaan.

Karier, seperti ditegaskan dalam webinar ini, bukan sekadar soal cepat bekerja atau naik jabatan. Ia adalah perjalanan memahami diri, memetakan arah, membangun kesiapan, dan memberi dampak. Masa depan tidak menunggu—ia menyeleksi. Keberhasilan bukan ditentukan oleh satu sesi atau satu tes, melainkan oleh konsistensi belajar, keberanian mencoba, dan kesiapan saat peluang datang.
Hari ini bukan akhir, melainkan awal: awal untuk terus bertumbuh, melompat saat kesempatan hadir, dan melangkah sedikit demi sedikit menuju puncak karier dengan semangat migunani sak lawase—bermanfaat bukan hanya bagi diri sendiri, tetapi juga bagi dunia.