Halalbihalal Kagama se-Solo Raya Dihadiri Lebih dari 200 Peserta

Kagama Surakarta menyelenggarakan acara halalbihalal (HBH), sebagai sarana silaturahmi dan temu kangen untuk keluarga Kagama se-Solo Raya di Gedung Induk Siti Walidah Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Minggu (5/5). HBH yang mengusung tema “Alumni UGM dalam Ukhuwah yang Guyub Rukun Migunani” itu dihadiri oleh lebih dari 200 anggota Kagama dari Solo, Sragen, Karanganyar, Sukoharjo, Wonogiri, Klaten, dan Boyolali.

Sebelum acara HBH dimulai, para hadirin menikmati wisata air di Danau UMS. Mereka naik perahu karet, dengan didampingi oleh Mahasiswa Muslim Pecinta Alam (MALIMPA) UMS.

Acara berlangsung dengan meriah dan penuh keguyuban. Untuk memeriahkan suasana, beberapa hiburan ditampilkan seperti lagu-lagu sumbangan dari hadirin dan pentas tari yang dipersembahkan oleh Kagama Beksan Solo. Juga tersedia doorprize yang melimpah ruah, sehingga banyak peserta yang mendapatkannya.

Rektor UMS, Prof. Dr. Sofyan Anif, M.Si., yang juga merupakan bagian dari Kagama, berkenan memberikan tausiyah. Di awal ceramahnya ia menyatakan rasa bangganya karena mendapatkan kehormatan UMS menjadi tuan rumah untuk pertemuan Kagama.

Isi siraman rohaninya begitu menentramkan. Ia mengajak seluruh warga Kagama untuk terus guyub, rukun, migunani, dan berbuat baik kepada sesama tanpa membeda-bedakan golongan

“Mari kita memaksimalkan peran kita sebagai insan dan hamba Tuhan. Kita harus bisa rumongso agar terus bermanfaat buat sesama,” pungkas Prof. Sofyan.

Sementara itu, Ketua Kagama Cabang Kota Surakarta, KGPHA Dipokusumo mengapresiasi atas kesediaan UMS menjadi tuan rumah. Mewakili Kagama Surakarta, ia mengucapkan terima kasih tak terhingga kepada pihak UMS karena telah mendapatkan fasilitas lengkap dan banyak kemudahan, sehingga HBH bisa berlangsung lancar dan sukses.

“Dan terima kasih juga kepada kawan-kawan Kagama yang telah bersedia meluangkan waktunya hari ini untuk ikut memeriahkan acara, bersilaturahmi sekaligus temu kangen,” ujar KGPHA Dipokusumo.