Oleh: Arif Budi Haryanto
Mengawali awal tahun baru Islam 1 Muharram 1442 H, di bulan Agustus 2020 Kagama Balikpapan melaksanakan kegiatan Kagama Berbagi yang dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 21 Agustus dan 28 Agustus 2020. Relawan Kagama Balikpapan yang dikoordinir Rizal Chaniago ( Ical ), Nunik dan Ayik melakukan bakti sosial dengan membagikan makanan siap saji kepada cleaning service di lingkungan Rumah Sakit. Kegiatan ini merupakan lanjutan dari kegiatan sebelumnya yang dilakukan di bulan Ramadhan lalu, yaitu pembagian makanan maupun sembako kepada masyarakat umum yang terkena dampak pandemi covid-19. Setelah Ramadhan dan memasuki tahun baru Islam, kegiatan Kagama Berbagi akan dikhususkan untuk tenaga kerja di rumah sakit yang menjadi rujukan pemerintah untuk penanganan covid-19, seperti cleaning service, satpam ataupun petugas dekontaminasi ruangan.
Seperti diketahui, kota Balikpapan mengalami peningkatan jumlah pasien positif Covid-19 yang sangat signifikan, dan bahkan tenaga kesehatan di 3 (tiga) RS juga ikut terpapar virus covid-19 ini, yaitu Rumah Sakit Kanujoso Djatiwibowo, RSUD Beriman Balikpapan dan Rumah Sakit Khusus Bersalin (RSKB) Sayang Ibu. Karena itu diperlukan peran serta masyarakat untuk membantu pemerintah kota memutus mata rantai penyebaran virus covid-19, baik dengan mengikuti protokol kesehatan yang selalu disosialisasikan maupun dengan membantu tenaga kesehatan yang sedang bertugas di garda depan.
Ical menjelaskan untuk kegiatan Kagama berbagi di Jumat pertama 21 Agustus, makanan siap saji dibagikan kepada cleaning service di Rumah Sakit Kanujoso Djatiwibowo. Makanan yang dibagikan adalah mie ayam dan lepet sebanyak 50 porsi, sesuai jumlah donasi yang masuk. Kegiatan awal dilakukan dengan dana swadaya dan belum dibuka donasi secara umum. Setelah kegiatan berjalan dan respon dari tenaga non kesehatan sangat baik, akhirnya Nunik membuka donasi di grup Kagama Kagama Balikpapan untuk kegiatan Jumat selanjutnya 28 Agustus 2020, dengan paket makanan siap saji 20 ribu per paket. Di luar dugaan, animo anggota Kagama Balikpapan dengan kegiatan sedekah ini luar biasa. Setelah dihitung terkumpul 380 paket atau senilai 7,6 juta. Adapun menu yang disajikan adalah bihun, telur dadar, bakwan sayur dan wedang bajigur sebagai pelengkap.
Ical berharap ini sebagai langkah awal berbuat nyata, sebagai solidaritas anggota Kagama kepada tenaga kerja di rumah sakit selain tenaga kesehatan. Karena selama ini yang menjadi prioritas para donatur dan relawan untuk mendapat bantuan adalah tenaga kesehatan seperti dokter dan para perawat dan kadang lupa dengan pekerja lain di rumah sakit. Padahal tugas para cleaning service, satpan maupun petugas dekontaminasi ruangan rumah sakit juga ikut beresiko karena berhadapan langsung dengan pasien yang dirawat. Masih kita lalui bersama kondisi ini. Walau tidak mudah dalam waktu yang nyaris bersamaan mendengar berita duka cita atau berita lara lainnya dari kerabat atau teman terdekat.
Kegiatan Kagama Berbagi ini rencananya akan dijadwalkan setiap Jumat dan penyerahan makanan langsung ke rumah sakit. Bagi rekan-rekan yang mempunyai waktu bisa ikut bersama-sama membagikan makanan, dan juga membuka donasi yang bisa ditransfer ke bank Mandiri atas nama Hardiani Gunawan no rek 149 000 401 8927. Adapun donasi berupa uang sebesar Rp 20.000,- per paket makanan.