Dalam kunjungannya ke Sulsel, Sabtu (7/5/2022), Ketua Umum PP kagama, Ganjar Pranowo meresmikan program canthelan yang diinisiasi oleh Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (Kagama) Sulsel. Lokasinya berada di kompleks Ukhuwah Umi, Kelurahan Bangkala, Kec. Manggala, Kota Makassar.
Sekedar informasi, canthelan secara resmi dimulai sejak tanggal 4 Mei 2020. Jadi sudah berlangsung selama 2 tahun, dan saat ini memasuki tahun ketiga.
Ganjar sangat mengapresiasi program canthelan Kagama Sulsel yang telah berlangsung konsisten selama dua tahun belakangan ini. Menurutnya, program tersebut sangat banyak membantu masyarakat yang membutuhkan di saat pandemi. Canthelan di Sulses berkembang pelan-pelan tapi pasti. Awalnya penggiatnya hanya puluhan orang, namun saat ini yang ikut berkontribusi sudah mencapai angka ratusan. Yang menarik, ada yang awalnya dibantu dan mendapatkan manfaat dari canthelan, kemudian justru berubah menjadi penggiat canthelan.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua Kagama Sulsel, Prof. Farida Patittinggi mengatakan selain meresmikan canthelan, Ganjar juga dijadwalkan melaunching desa inklusi hasil kerjasama antara Kagama Sulses dengan pemerintah Kabupaten Gowa.
Dekan Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin tersebut menambahkan, saat ini anggota Kagama di Sulsel sudah mencapai sekitar 400 orang. Kepengurusan yang terbentuk sudah tersebar di 24 kabupaten kota.
“Hampir 400 warga Kagama di wilayah Sulses tersebar di seluruh provinsi. Kepengurusan juga sudah relatif merata di kabupaten kota, walaupun ada yang anggotanya masih sedikit di beberapa tempat,” pungkas Prof. Farida