Berkenalan dengan Kagama Human Capital

Oleh: Humas Kagama Human Capital

Kagama Human Capital (KHC) adalah organisasi yang mewadahi alumni Universitas Gadjah Mada yang berkecimpung di bidang human resources development atau human capital. Diketuai oleh Adi Mardianto yang merupakan alumni Universitas Gadjah Mada Fakultas Psikologi. Kagama Human Capital berkomitmen untuk menguatkan peran anggota Kagama dalam peningkatan pengelolaan Sumber Daya Manusia di Indonesia. Komitmen tersebut diwujudkan dengan beberapa program kerja diantaranya melakukan pendataan anggota Kagama yang berkecimpung di bidang pengelolaan SDM & Hubungan Industrial, melakukan sharing knowledge dan membantu menyebarkan infomasi lowongan kerja, melakukan mentoring, coaching, benchmark ke perusahaan atau lembaga, serta membangun bidang usaha kreatif dengan melakukan pengembangan bidang keilmuan, penulisan buku, artikel dan lain-lain.

Sebagai sebuah organisasi baru yang ingin mengaplikasikan nilai-nilai Tri Dharma peguruan tinggi yaitu pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengembangan, serta pengabdian kepada masyarakat, Kagama Human Capital mengadakan berbagai seminar yang berkaitan dengan bidang human resource dalam dunia kerja. Bersamaan dengan adanya pandemi pada tahun 2020 ini, seminar dilakukan secara daring atau disebut juga webinar (web seminar). Webinar perdana (Webinar KHC#1) bertajuk Culture Management: Perubahan Kebiasaan, Perilaku dan Cara Kerja Akibat Covid-19” dilaksanakan pada 21 Mei 2020 dengan menghadirkan Ibu Tri Yuli Adriana selaku Corporate Culture & Knowledge Management Division Head Pamapersada Nusantara (Astra Group) dan Bapak Wisnoe Satrijono selaku Executive Vice President Change Management office PT PLN (Persero). Adanya pandemi Covid-19 ini dipastikan akan memengaruhi kebiasaan, perilaku karyawan dan cara kerja karyawan. Oleh sebab itu, organisasi atau perusahaan perlu melakukan penyesuaian dengan keadaan dan melakukan perubahan budaya. Menurut salah satu pemateri, organisasi yang survive di selama dan setelah pandemi adalah perusahaan yang mendorong terbangunnya culture yang adaptive dan resilience seperti melakukan digitalisasi, remote working, dan melakukan interaksi dengan memanfaatkan media sosial.

Selanjutnya, Kagama Human Capital mengadakan Webinar KHC#2 dengan tema yang tidak kalah menarik dengan tema sebelumnya yaitu membahas tentang “Organizational Development; New Normal: Menata Ulang Organisasi Setelah Pandemi”yang diadakan pada tanggal 1 Juni 2020. Menghadirkan dua pembicara yaitu Bapak Ajar Setiadi, selaku Direktur Human Capital PT Angkasa Pura II (Persero) dan Bapak Tri Setianto, selaku HR Advisor Sinarmas Mining. Pandemi yang sudah memengaruhi cara kerja karyawan yang biasanya kerja di kantor, harus diubah menjadi bekerja di rumah (work from home). Setelah pandemi usai, perusahaan perlu mengkaji lagi mana perubahan yang membangun dan mana yang sementara saja sebagai kegiatan operasional selama pandemi berlangsung.

Pada tanggal 20 Juni 2020, Kagama Human Capital kembali mengadakan Webinar ke 3 dengan mengangkat tema “Industrial Relations: Future Industrial Relations after New Normal”.  Kali ini KHC ingin menghadirkan dua perspektif yaitu dari perspektif akademisi dan perspektif praktisi mengenai hubungan industial setelah masa new normal. Menghadirkan guru besar Huhum Ketenagakerjaan Universitas Gadjah Mada, Prof. Dr. Ari Hernawan S.H., M.Hum dan Dewan Pengawan BP Jamsostek & Praktisi Hubungan Industrial Bapak M. Aditya Warman. Pandemi yang terjadi selama beberapa bulan terakhir, memaksa perusahaan untuk melakukan webinar ini dibahas bagaimana perusahasaan melakukan hubungan industrial dengan karyawan sesuai dengan aturan undang-undang yang berlaku terlebih dalam kondisi pandemi ini.

Perkembangan bisnis di dunia terus berkembang, begitu pula di Indonesia yang memasuki Era  Revolusi Industri 4.0. Kali ini Kagama Human Capital mengadakan Webinar ke 4 dengan tema “HR Transformation In New (Normal) Era”. Diadakan pada tanggal 19 Juli 2020 dengan menghadirkan tiga pemateri yaitu Bapak Anung Anindita – Senior VP HR PT Pegadaian yang membawakan tema Transforming Human Capital Trough Available Technologies. Pemateri kedua adalah Country Head of HR Standard Chartered Bank Bapak Suryantoro Waluyo dengan tema Change Leadership During and Post Pandemic. Sedangkan pemateri ketiga merupakan Head Corporate IR PT Astra international yang membawakan tema Human Capital Reboot: Rethinking the IR Harmony. Transformasi HR di masa pandemi perlu dilakukan supaya perusahaan mampu terus bertahan dengan melakukan inovasi-inovasi, melakukan pekerjaan yang biasanya dilakukan secara fisik, kini harus bisa dilakukan secara digital.

Kegiatan webinar KHC sudah memasuki yang ke-5 dan pada webinar kali ini dibuat menjadi 2 sesi, yaitu pada tanggal 5 September 2020 dan tanggal 12 September 2020. Human Capital Maangement 4.0 Series merupakan tema yang diangkat pada webinar KHC#5 ini. Pada sesi 1 menghadirkan dua pembicara yaitu Bapak Arnold Wardiyanto yang merupakan HC Director Samsung Electronics Indonesia dan Bapak Steven Augustino Yudiantho selaku Head of Talent, OD & Performance Bank Mandiri. Kedua pemateri membawakan tema “Creating Super Talent in Digital Era”.

Menurut pemateri, talent merupakan aset penting perusahaan yang akan membawa kemajuan bagi perusahan. Berbagai step harus dilakukan untuk menemukan dan mengembangkan talent-talent tersebut. Human Capital 4.0 series 2 yang akan dilaksanakan pada tanggal 12 September 2020 akan menghadirkan keynot speaker yaitu Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Tengah dan Ketua Umum PP Kagama. Selain itu akan ada dua pemateri yang akan membahas tentang Leadership During Crisis in VUCA Era yaitu Bapak Dharma Syahputra – Direktur Umum dan Human Capital PT Kimia Farma, Tbk. Serta Bapak Karyawan Aji – Direktur SDM & Administrasi PT Pembangkitan Jawa-Bali.

Setelah terlaksananya lima webinar tersebut, sangat terlihat antusiasme dari para peserta. Jika diakumulasikan, sebanyak ≥ 1000 orang telah ikut berpartisipasi dalam webinar yang diselenggarakan oleh Kagama Human Capital. Semoga KHC kedepannya bisa menghadirkan kegiatan-kegiatan yang selalu memberikan menfaat kepada Kagama pada khususnya dan kepada semua teman-teman yang berkecimpung dibidang Human Capital, terlebih lagi bagi Indonesia. Semoga Kagama Human Capital selalu Menginsprirasi dan selalu Mengabdi untuk Indonesia.

2 Comments

Komentar ditutup.